Sabtu, 14 Mei 2016

Biodata dan karir Bayu Skak YouTuber Indonesia

Jika kalian menonton videonya,mungkin kalian tertawa ketika menontonnya. YouTuber yang khas dengan bahasa Jowone seng medok kui dan kadang mengundang tawa bagi yang menontonnya.Siapa lagi kalau bukan Bayu Skak

Biodata Bayu Skak
Nama Lengkap : Bayu Eko Moektito
Nama Panggilan : Bayu Skak
Tempat, Tanggal Lahir : Malang, 13 November 1993
Kewarganegaraan : Indonesia
Agama : Islam
Pendidikan : Art and Design Universitas Negeri Malang
Zodiak : Scorpio
Karir :YouTuber
           Aktor
  
Asal Mula SKAK

SKAK adalah singkatan dari "Sekumpulan Arek Kesel" yang artinya "Sekumpulan Anak Capek".
SKAK beranggotakan 6 orang,yaitu Bayu, Alvan, Rengga, Ali, Deka,dan Hisyam.Mereka semua dari jurusan Animasi SMKN 4 Malang
Dibilang "kesel" atau "capek" karena mereka itu disuruh buat animasi yang 1 detiknya butuh 24 gambar,yang membuat sangat melelahkan.

Mereka kerja dari jam 7 pagi sampe jam 6 petang untuk buat animasi.Mereka meluangkan capeknya itu dengan membuat video gila dan jadilah "SKAK" Sekumpulan Arek Kesel
Namun pada 2011 SKAK berhenti karena anggotaanya pada jalan sendiri-sendiri setelah lulus sekolah.
Akhirnya pada 2012,Bayu membangun kembali SKAK dengan membuat video pertama,yaitu video lipsing.dan itu disambut baik oleh masyarakat.
Tidak lama,pada 2013 Bayu dipanggil ke Jakarta untuk menerima Piagam Best Vlog Male 2013.
Dari situ,ia terus mengupload video humor (video Blog).

Dengan logat Jawanya yang medok dan tingkahnya yang lucu,dia sukses di karir YouTube
Selain di YouTube,Bayu juga sukses membintangi beberapa film,yaitu:
Marmut Merah Jambu
Check In Bangkok
Relationshit

Sampai sekarang Bayu terus membuat video konyolnya yang tentunya dibantu oleh crew dan peralatan yang cukup memadai.
Yang uniknya lagi,pasti setiap Bayu bikin video,selalu di kamarnya terus.Kenapa yaa???
Oiya,setiap sabtu jam 3 sore jangan lupa buka SkakTV.com karna akan selalu ada rilis video baru

Naah.Itulah tentang Bayu Skak

Tidak ada komentar:

Posting Komentar